
Tampaknya B.A.P tidak ingin lagi membuat para penggemarnya menunggu lama untuk comeback mereka. Pasalnya grup belum lama ini kembali memberi petunjuk untuk comeback selanjutnya.
Para penggemar pastinya bingung dengan koordinat yang diposting oleh member B.A.P melalui akun Twitter pribadi mereka.
Koordinat tersebut merupakan titik di suatu wilayah, dimana digelarnya salah satu festival/karnaval di masing-masing negara.
Keenam anggota memposting koordinat yang menunjukkan daerah Rio de Janeiro (Brazil), München (Germany), Guanajuato (México), Poznan (Poland), Sapporo (Japan), dan Harbin (China).
Kemudian TS Entertainment memperjelas petunjuk tersebut dengan merilis poster comeback B.A.P dengan ‘CARNIVAL’, serta mengungkap terdapat 6 buah lagu dalam mini album yang akan menunjukkan sisi yang cerah dan bersemangat dari B.A.P.
Siapa nih yang udah gak sabar nunggu comebacknya B.A.P ? ^^
Discuss this article...